Yusmanizar, Yusmanizar and Yulhaidir, Yulhaidir (2017) Loyalitas Mahasiwa Terhadap UNIFA Sebagai Institusi Pelayanan Pendidikan. Jurnal Komunikasi, 10 (1). pp. 57-67.
LOYALITAS MAHASISWA TERHADAP UNIFA.pdf
Download (5MB)
Abstract
Loyalitas mahasiswa merupakan asset berharga yang harus dimiliki dan dibangun oleh semua perguruan tinggi, termasuk universitas fajar. penelitian ini bertujuan untuk menemukan gambaran tentang loyalitas mahasiswa, yang berwujud sikap positif mahasiswa terhadap universitas fajar sebagai institusi yang memberikan layanan jasa pendidikan.Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode survai terhadap mahasiswa universitas fajar, khususnya mahasiswa angkatan 2014/2015 dan angkatan 2015/2016 dengan pengambilan sampel secara acak. Teknik analisis data yang digunakan statistik sederhana dengan menghitung presentasi jawaban responden yang dijadikan dasar analisa dan kesimpulan. hasil penelitian menunjukkan bahwa hanya sebagian kecil mahasiswa universitas fajar yang memiliki loyalitas yang kuat terhadap almamaternya, sebagian lainnya masih labil bahkan ada yang sama sekali tidak memiliki loyalitas. tingkat loyalitas mehasiswa merupakan tolok ukur kepuasan mereka terhadap kualitas pelayanan di Universitas Fajar. Oleh karenanya, peningkatan kualitas pelayanan secara nyata dan optimal di berbagai aspek pelayanan merupakan hal yang paling utama dibangun guna perkembangan dan kemajuan Universitas Fajar ke depan.
Item Type: | Artikel |
---|---|
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 378 Pendidikan tinggi, unversitas |
Divisions: | Jurnal |
Depositing User: | Mardiana Astuti Amin |
Date Deposited: | 22 Nov 2023 05:31 |
Last Modified: | 22 Nov 2023 05:31 |
URI: | https://repository.unifa.ac.id/id/eprint/932 |