Wahyuni, Sri (2016) Analisis Peluang Penerapan Laporan Keuangan UMKM: Studi Kasus UMKM pada Bidang Pariwisata di Toraja Utara. Skripsi (S1) thesis, Universitas Fajar.
SRI WAHYUNI (1210321080).pdf
Download (366kB)
Abstract
Tujuan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui penerapan Standar Akuntansi Keuangan untuk Entitas mikro kecil menengah (SAK EMKM) pada UMKM pengrajin pembuatan patung dari kayu di Toraja Utara daerah Londa dan Ke’te Kesu. Pengetahuan UMKM mengenai Standar Akuntansi Keuangan untuk Entitas mikro kecil menengah (SAK EMKM) ternyata masih kurang. Hal ini disebabkan karena para UMKM sendiri tidak memiliki keinginan untuk tahu serta tidak adanya sosialisasi oleh Dinas terkait setempat seperti DISPERINDAG untuk mensosialisasikan mengenai adanya Standar Akuntansi Keuangan untuk Entitas mikro kecil menengah (SAK EMKM) yang dapat digunakan oleh UMKM. Kendala-kendala yang dihadapi oleh UMKM dalam menyusun laporan keuangan yaitu karena kurangnya pengetahuan secara teknis dalam menyusun laporan keuangan, menganggap kegiatan pembukuan adalah tugas bagian keuangan sedangkan tingkat kebutuhan UMKM kecil sehingga UMKM menganggap tidak perlu untuk membuat laporan keuangan. Hasil penelitian ini memberikan peluang bagi UMKM untuk menyusun laporan kuangannya, agar sesuai dengan model laporan keuangan menurut SAK EMKM.
Item Type: | Thesis (Skripsi (S1)) |
---|---|
Subjects: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 657 Akuntansi > 657.3 Financial Reporting/Laporan Keuangan, Laporan Finansial |
Divisions: | Fakultas Ekonomi & Ilmu-Ilmu Sosial > S1 Akuntansi |
Depositing User: | Admin Repository UNIFA |
Date Deposited: | 22 Jul 2023 01:47 |
Last Modified: | 22 Jul 2023 01:47 |
URI: | https://repository.unifa.ac.id/id/eprint/334 |