Penggunaan Metode Arima Dengan Aplikasi Minitab Untuk Peramalan Work Order Project Konstruksi Pengecoeran (Studi Kasus PT. Bumi Sarana Beton)

Rifaldy, Muh (2022) Penggunaan Metode Arima Dengan Aplikasi Minitab Untuk Peramalan Work Order Project Konstruksi Pengecoeran (Studi Kasus PT. Bumi Sarana Beton). Skripsi (S1) thesis, Universitas Fajar.

[thumbnail of MUH. RIFALDY SIP22.pdf] Text
MUH. RIFALDY SIP22.pdf

Download (3MB)

Abstract

Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui penerapan metode Autoregresif Integrated Moving Average (ARIMA) dan aplikasi minitab pada perusahaan PT.Bumi Sarana Beton dalam merencanakan estimasi jumlah work order. Setelah dilakukan verifikasi dengan mengecek nilai MSE atau nilai error yang dimiliki kedua model yaitu Model ARIMA (2,0,0) mempunyai nilai MSE sebesar 17697,0 dan Model ARIMA (0,0,2) mempunyai nilai MSE sebesar 19156,6 untuk data K-225 sedangkan untuk K-400 dengan model ARIMA (2,0,2) mempunyai nilai MSE sebesar 8785,79 dan (0,0,2) mempunyai nilai MSE sebesar 10109,8, maka dapat disimpulkan untuk K-225 bahwa model yang paling baik digunakan adalah model ARIMA (2,0,0) karena memiliki nilai MSE terkecil dan untuk K-400 bahwa model yang paling baik digunakan adalah model ARIMA (2,0,2) karena memiliki nilai MSE terkecil juga untuk model peramalan produksi K-225 dan K-400 di PT.Bumi Sarana Beton. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa produksi K-225 pada tahun 2022 sebanyak 3573,50 m3 sedangkan saat menggunakan metode ARIMA pada tahun 2023 didapatkan total produksi sebanyak 3920,61 m3 dan pada tahun 2024 didapatkan total produksi sebanyak 3824,36 m3. Produksi K-400 bahwa pada tahun 2022 didapatkan total sebanyak 2015,00 m3 sedangkan saat menggunakan metode ARIMA pada tahun 2023 didapatkan total produksi 1857,07 m3 dan pada tahun 2024 didapatkan total produksi 2045,89 m3.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Metode ARIMA, Aplikasi Minitab, Homogenity, Produks K-225, Produksi K-400
Subjects: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Divisions: Fakultas Teknik > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Nurmila Sari
Date Deposited: 13 Mar 2025 02:45
Last Modified: 13 Mar 2025 02:45
URI: https://repository.unifa.ac.id/id/eprint/1874

Actions (login required)

View Item
View Item