Pola Komunikasi Pengguna Aplikasi Chatting (Studi Pada Komunitas Android Makassar)

Saleh, Rahmita and Thahir, Suwardi (2018) Pola Komunikasi Pengguna Aplikasi Chatting (Studi Pada Komunitas Android Makassar). Jurnalisa, 4 (1). pp. 91-105. ISSN 2460-6766 (P) 2686-0570 (E)

[thumbnail of 5623-Article Text-13285-1-10-20180809jurnalisa.pdf] Text
5623-Article Text-13285-1-10-20180809jurnalisa.pdf

Download (502kB)

Abstract

Kehadiran internet dan sistem operasi Android menjadikan komunikasi semakin mudah dilakukan tanpa ada hambatan jarak dan waktu. Perubahan cara berkomunikasi, gaya hidup dan pemenuhan kebutuhan manusia adalah beberapa dampak dari hadirnya inovasi ini. Salah satu perubahan cara berkomunikasi yang paling berpengaruh adalah perilaku percakapan sehari-hari yang didominasi oleh penggunaan aplikasi menggunakan perangkat mobile. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola komunikasi pengguna aplikasi chatting dengan memfokuskan penelitian pada kelompok sosial Komunitas Android Makassar yang merupakan kelompok yang ikut mempopulerkan penggunaan perangkat berbasis sistem operasi Android di Makassar. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan Etnografi Komunikasi untuk menggambarkan secara detail pola komunikasi melalui hubungan antara komponen�komponen komunikasi dalam setting tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pola komunikasi kelompok Komunitas Android Makassar dalam berkomunikasi menggunakan aplikasi chatting cenderung bersifat massa namun terdapat dua perbedaan yaitu pada umpan balik dan model penyebaran pesan. Selain itu, bentuk komunikasi pengguna aplikasi chattingberupa dialog satu-ke-banyak dan terjadi secara asinkron yang berarti bahwa peserta tidak berpotensi untuk saling berinteraksi secara nyata karena berlangsung menggunakan perantara berupa perangkat mobile.

Item Type: Artikel
Uncontrolled Keywords: Pola Komunikasi, Aplikasi chatting, Komunitas Android Makassar
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 302 Interaksi sosial
Divisions: Jurnal
Depositing User: Mardiana Astuti Amin
Date Deposited: 06 Aug 2024 06:35
Last Modified: 06 Aug 2024 06:35
URI: https://repository.unifa.ac.id/id/eprint/1060

Actions (login required)

View Item
View Item